Mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita semua melihat berbagai macam kafe bertebaran di berbagai sudut kota,
mulai dari kafe yang sekedar berjualan kopi hingga kafe untuk orang-orang berkantong tebal, yang biasanya terletak di
pusat-pusat perbelanjaan.

Selain itu,terdapat pula kafe yang diperuntukkan bagi kalangan mahasiswa ataupun siswa sekolah menengah, mungkin pada
zaman dahulu kafe-kafe ini hanya sebagai tempat makan ataupun tempat melepas lelah, namun teknlogi telah berkembang,
kafe saat ini juga bisa menjadi tempat untuk berselancar di dunia maya, lihatlah mulai bermunculan kafe yang bertulisan
"FREE HOTSPOT SERVICE" yang berarti bahwa kafe tersebut mempunyai fasilitas WiFi dimana kita dapat menjelajahi dunia maya
hanya dengan memesan salah satu menu yang disediakan oleh kafe tersebut ,mungkin hanya dengan 5000-10000 rupiah,sebuah harga
yang mungkin tidak terlalu mahal untuk kalangan mahasiwa ataupun pelajar saat ini, karena selain mereka bisa menikmati hidangan,
mereka juga bisa relaksasi dengan bersurfing ria dan bercengkrama dengan teman-temannya.

Dan cara ini terbilang efektif untuk menarik pengunjung.Bila dibandingkan dengan cafe-cafe biasa, traffic pengunjung cafe
yang mempunyai fasilitas Hotspot bisa dibilang lebih besar,sehingga pendapatan pun akan lebih besar, walaupun harus ada biaya
tambahan yang harus dikeluarkan setiap bulannya. Namun itulah bisnis, setiap perubahan mengandung resiko, dan setiap keberhasilan
juga mengandung resiko. Sebuah hal yang pastinya diketahui oleh kalangan perbisnis :D.